Pengukuhan Komite SD IT Zaid bin Tsabit Periode 2023-2026

 


        Mungkid-Selasa, 23 Januari 2024. SD IT Zaid bin Tsabit telah membentuk Komite Sekolah baru, puncaknya dilakukan pengukuhan pengurus Komite SD IT Zaid bin Tsabit pada hari Selasa, 23 Januari 2024 bertempat di Rumah Makan Rejosari, Selak Pabelan. Kegiatan diikuti oleh semua guru SD IT Zaid bin Tsabit dan seluruh pengurus Komite Sekolah Periode 2023-2026. Pengurus yang diantik terdiri dari 15 orang.


        Rangkaian acara pengukuhan terdiri dari pembukaan, penyerahan SK Komite oleh Kepala Sekolah SD IT Zaid bin Tsabit Ibu Ristina Susanti, S.T.P., S.Pd., Gr. kepada Ketua Komite Periode 2023-2026 Bapak Nur Hadi, S.Sos., dan ditutup dengan taujih beserta doa dari Ketua YPASI Bapak Edy Purlani, S.Pd.  Dalam taujihnya Bapak Edy Purlani menyampaikan peran dan fungsi komite sekolah berdasarkan Permendikbud Nomor 75 Tahun 2016 tentang Komite Sekolah.  Peran dan fungsi komite sekolah yaitu sebagai lembaga pemberi. Pertimbangan (advisory agency) dalam penentuan dan pelaksanaan kebijakan pendidikan di satuan pendidikan. Sebagai lembaga pendukung (supporting agency), baik yang berwujud finansial, pemikiran, maupun tenaga dalam penyelenggaraan pendidikan di satuan pendidikan.


        Berikut nama-nama pengurus Komite SD IT Zaid bin Tsabit Periode 2023-2026:

NO

NAMA

JABATAN/DIVISI

1

Nurhadi,S Sos

Ketua

2

Almira Rahmatullaili S. Sos

Wakil Ketua

3

Rifkah Marga Ningsih, SEI

Sekretaris 1

4

Rusaria Sri Rejeki, S.T. M.T.

Sekretaris 2

5

Siti Himatul Khoiriyah, S. Pd

Bendahara 1

6

Setyasih Diastuti, S.Pt

Bendahara 2

7

Puji Astuti, S.Pd.

Divisi Pendidikan Keagamaan

8

Rena Wahyu Purwaningsih, S. Pd

Divisi Pendidikan Keagamaan

9

Yuli Widianto

Divisi Humas

10

Anamiyanto Suwastoro

Divisi Humas

11

Sunarso S. Si

Divisi Sarpras

12

Nurina Kumala Sari, S.T., M.Arch.

Divisi Sarpras

13

M Thoyib, S.Pd.

Unsur Masyarakat

14

Joko Santoso, SSn

Unsur Masyarakat

15

Nillufa Mei Faida S Pd

Unsur Masyarakat


        Barakallah kepada seluruh pengurus Komite SD IT Zaid bin Tsabit Periode 2023-2026, semoga mampu mengemban amanah dengan baik dan terus berkolaborasi dengan sekolah dalam rangka memajukan SD IT Zaid bin Tsabit. (Almagholi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages